Mematikan Stylesheet Bawaan Plugin WooCommerce
WooCommerce adalah salah satu plugin WordPress yang sangat populer dan banyak digunakan khususnya untuk membuat website e-commerce atau toko online. Dengan bantuan plugin WooCommerce, para pengembang WordPress bisa dengan mudah untuk membangun website e-commerce tanpa harus membuatnya dari awal.
WooCommerce Plugin mempunyai banyak sekali fitur yang bisa kita gunakan sesuai kebutuhan website e-commerce yang akan kita bangun. Dan juga tersedia dokumentasi dan API yang bisa kita gunakan untuk menambahkan beberapa fitur yang diperlukan. Pada plugin WooCommerce juga sudah disediakan theme bawaan atau stylesheet bawaan yang sudah sangat bagus tampilannya.
Beberapa hal yang sering ditemui saat menggunakan plugin WooCommerce yaitu ingin mematikan stylesheet bawaan plugin tersebut. Mungkin karena alasan kebutuhan atau lainnya yang membuat beberapa dari kita ingin menggunakan style sendiri. Hal ini sah-sah saja, karena woocommerce juga sudah menyediakan dokumentasi-dokumentasi yang bisa mempermudah para pengembang termasuk beberapa fungsi yang bisa kita gunakan untuk mematikan stylesheet bawan tersebut.
Bagaimana Cara Mematikan Stylesheet Bawaan Plugin WooCommerce?
Kita bisa dengan mudah mematikan stylesheet bawaan plugin woocommerce. Karena WooCommerce sendiri juga sudah menyediakan dokumentasi-dokumentasi yang berguna bagi para pengembang wordpress termasuk untuk menerapkan hal ini.
Berikut adalah fungsi atau hook filter yang bisa kita gunakan untuk mematikan stylesheet bawaan plugin woocommerce:
Mematikan atau menghapus dengan cara satu persatu
// Remove each style one by one
add_filter( 'woocommerce_enqueue_styles', 'jk_dequeue_styles' );
function jk_dequeue_styles( $enqueue_styles ) {
unset( $enqueue_styles['woocommerce-general'] ); // Remove the gloss
unset( $enqueue_styles['woocommerce-layout'] ); // Remove the layout
unset( $enqueue_styles['woocommerce-smallscreen'] ); // Remove the smallscreen optimisation
return $enqueue_styles;
}
Mematikan atau menghapus dengan satu baris hook filter
// Or just remove them all in one line
add_filter( 'woocommerce_enqueue_styles', '__return_false' );
Copy dan paste salah satu code di atas sesuai kebutuhan ke dalam file functions.php pada theme Anda. Selanjutnya simpan perubahan tersebut dan lihat hasilnya. Jika belum ada perubahan silahkan cek kembali.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan silahkan berkomentar melalui form komentar.