Meningkatkan keamanan instalasi WordPress

Meningkatkan keamanan instalasi WordPress adalah hal yang sangat penting jika kita membangun sebuah situs web atau blog menggunakan WordPress(wordpress.org). Beda jika kita membangun sebuah situs web yang menggunakan layanan WordPress.com. Karena di WordPress yang kita gunakan(WordPress.org), keamanan sepenuhnya ada ditangan kita.

Walaupun WordPress sudah mempunyai sistem keamanan tersendiri, tapi di sisi kita juga harus menambahkan dan merawatnya agar keamanan tetap terjaga. Kita pasti tidak mau apabila sesuatu yang kita miliki dirusak atau diambil orang lain tanpa seijin kita.

Oleh sebab itu, kita perlu menambahkan keamanan untuk menghindari dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Apa saja yang perlu dilakukan untuk meningkatkan keamanan WordPress?

  • Rajin Melakukan Pembaruan
  • Memasang plugin untuk keamanan
  • Pencadangan

Rajin melakukan pembaruan

Hal yang paling sederhana untuk tetap menjaga sistem keamanan instalasi WordPress kita adalah dengan cara rajin melakukan pembaruan jika versi yang lebih baru sudah tersedia.

Kenapa harus rajin melakukan pembaruan?

Karena setiap kali WordPress menyediakan versi yang lebih baru, itu tidak semata-mata hanya menambahkan fitur-fitur yang ada di dalamnya. Tetapi mereka juga menambahkan sistem keamanan dan memperbaiki kesalahan-kesalahan yang mungkin ada pada versi sebelumnya.

Jadi dengan melakukan pembaruan secara teratur, secara tidak kita sadari kita juga sudah menambahkan keamanan untuk instalasi WordPress kita.

Memasang plugin untuk keamanan

Sebagai keamanan tambahan, kita juga dapat mengandalkan plugin untuk keamanan yang sudah banyak disediakan. Saya merekomendasikan Wordfance sebagai keamanan tambahan. Karena plugin tersebut sangat populer dan banyak di gunakan.

Wordfance menyediakan banyak fitur yang bisa kita gunakan untuk mengamankan instalasi WordPress kita. Beberapa fitur yang ada yaitu:

  • Scan
  • Live Traffic
  • Performance Setup
  • Blocked IPs
  • Password Audit
  • CellPhone Sign-in
  • Country Blocking
  • Scan Schedule
  • Whois Lookup
  • Advance Blocking
  • Options: Pengaturan plugin dan termasuk fitur-fitru yang ada di dalamnya.

Untuk lebih jelasnya Anda bisa mencobanya sendiri dan mempelajari fungsi-fungsinya.

Anda juga boleh menambahkan plugin lainya jika menurut Anda itu penting.

Pencadangan

Kenapa pencadangan juga termasuk dalam keamanan?

Ini untuk berjaga-jaga, karena tidak ada sistem yang benar-benar sepenuhnya aman. Setiap sistem pasti memiliki celah dan kelemahannya masing-masing.

Maka, kita harus wajib melakukan pencadangan file-file atau berkas instalasi WordPress termasuk basis data kita. Agar pada saat hal-hal yang tidak di inginkan terjadi, kita tidak khawatir karena sudah memiliki data cadangannya. Dan kita bisa secara cepat untuk melakukan pemulihan situs web kita tanpa harus memulainya lagi dari awal.

Itu lah beberapa hal yang perlu diterapkan untuk Meningkatkan keamanan instalasi WordPress.

Memiliki pertanyaan atau saran? Silakan klik disini untuk berkomentar :).

Masgani

Halo, perkenalkan nama saya Gani. Saat ini saya sebagai penulis sekaligus pemilik situs web masgani.com. Selain menulis di situs web ini, keseharian saya saat ini yaitu sebagai Developer di salah satu perusahaan Startup. Saya berharap tulisan saya situs web ini dapat bermanfaat dan menginspirasi. Terima kasih :)

Postingan Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.